Invalid Date
Dilihat 863 kali
Galinggang, 7 Agustus 2024 – Sebanyak 148 Kepala Desa dan 136 Desa anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) secara resmi dikukuhkan di Bukit Batu Kasongan pada hari rabu (07/08/2024). Acara pengukuhan ini dilaksanakan sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2024 yang mengatur tentang pengelolaan dan penguatan kelembagaan desa di Indonesia.
Pengukuhan ini dipimpin oleh Penjabat (Pj) Bupati Katingan, Saiful, yang menyampaikan pentingnya peran Kepala Desa dan BPD dalam pengembangan dan pengelolaan desa. Dalam sambutannya, Saiful menegaskan bahwa tugas dan tanggung jawab yang diemban oleh para Kepala Desa dan anggota BPD adalah kunci untuk mendorong kemajuan dan kesejahteraan masyarakat desa.
Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Katingan juga menggarisbawahi pentingnya sinergi antara Pemerintah Desa, BPD, dan masyarakat. Ia berharap agar para Kepala Desa dan anggota BPD yang baru dilantik dapat menjalankan tugas mereka dengan komitmen tinggi, memprioritaskan kepentingan masyarakat, serta mengimplementasikan program-program yang bermanfaat untuk kemajuan desa masing-masing.
Acara pengukuhan ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk tokoh masyarakat, pejabat daerah, dan para undangan lainnya. Penjabat Bupati Katingan juga menyampaikan apresiasi atas kerja keras semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan pengukuhan ini.
Salah satu desa yang ikut serta dalam acara pengukuhan tersebut adalah Desa Galinggang.
Kepala Desa Galinggang ikut dalam acara tersebut karena amanah dari UU Nomor 3 Tahun 2024 yang mana dalam UU tersebut diamanatkan bahwa masa jabatan kepala desa dan BPD yang pada awalnya 6 tahun di ubah menjadi 8 Tahun artinya ada penambahan masa jabatan sebanyak 2 tahun
Ketua BPD Achmad Joni beserta 4 anggota BPD-nya turut hadir dalam pengukuhan ini. berharap dapat menjalankan amanah dengan penuh dedikasi, bekerja sama dalam menyusun rencana pembangunan desa, serta meningkatkan partisipasi masyarakat dalam setiap kebijakan yang diambil.
Bagikan:
Desa Galinggang
Kecamatan Kamipang
Kabupaten Katingan
Provinsi Kalimantan Tengah
© 2025 Powered by PT Digital Desa Indonesia
Pengaduan
0
Kunjungan
Hari Ini